Kamis, 11 September 2014

pengalaman pribadi : Jangan Takut Sebelum Mencoba.



                Kita tidak akan pernah tau tentang apapun sebelum kita mau mencoba nya. Selalu saja menjadikan rasa takut sebagai alasan terbesar kita untuk menghentikan langkah kita. Untuk memulai sesuatu yang baru haruslah di mulai dengan rasa percaya diri terlebih dahulu. sedangkan kebanyakan dari kita selalu malu untuk memulai hal baru. Sedangkan tanpa memulai hal baru kita tidak akan berubah menjadi pribadi yang lebih baik dan berwawasan luas.
                Jangan pernah takut untuk mencoba. Jangan pernah takut untuk mempelajari hal baru di dalam hidup kita. Seperti jangan pernah takut menulis hanya karena takut di nilai buruk oleh pembaca kita atau di nilai tidak menarik bagi pembaca. Nama nya juga baru belajar terdapat banyak kesalahan itu wajar. Seperti saat kita berenang dan kita tenggelam, kalau kita takut tenggelam selama nya kita tidak akan bisa berenang. Jangan pernah takut untuk mencoba menulis karena kesalahan dalam penulisan itu hal yang biasa dan bisa di perbaiki.
 Sama seperti pengalaman yang aku alami. Aku dulu malu untuk menulis dan menunjukan hasil tulisan ku kedepan umum. Aku hanya rajin memposting tulisan ku di blog, aku publish tapi link dari postingan ku tidak pernah aku share kemana pun sehingga tidak ada yang membaca tulisan ku. Sampai akhirnya ada teman ku yang sengaja membaca tulisan ku di blog ku dan menurut nya tulisan ku menarik. Dari situ aku mulai percaya diri untuk terus menulis. Seandai nya teman ku tidak pernah membaca blog ku, aku tidak akan sepercaya diri seperti saat ini.
                Selain dalam hal menulis, biasanya dalam berbicara bahasa asing kita juga sering merasa ragu, takut dan malu. Kita selalu di bekali materi tentang bahasa asing sejak kita duduk di bangku sekolah. Secara teori kita mampu berbahasa asing, tapi dalam praktek nya saat di pertemukan dengan orang asing kita sering merasa malu dan ragu dengan kosa kata asing yang kita miliki. Hal ini juga harus sering di latih agar kita semakin mahir dan semakin percaya diri dengan kemampuan kita dalam berbahasa asing. Ini juga merupakan pengalaman pribadi ku, sejak duduk di bangku Sekolah Dasar aku mengikuti les bahasa Inggris. Begitu masuk di bangku SMP aku selalu rutin mengikuti speech Contest dan pernah menjadi juara pertama. Untuk di kalangan itu aku sudah jago dalam berbahasa Inggris pasif.
Saat ini aku di haruskan berinteraksi dengan teman yang berasal dari luar negeri dan bahasa yang bisa kita gunakan hanya bahasa inggris. Awal nya aku hanya bisa diam dan tidak banyak bicara. Bahkan untuk membalas pesan singkat mereka saja aku harus berpikir berulang kali. Hal ini di sebabkan rasa takut salah dalam mengucapkan dan menyusun kalimat dengan bahasa inggris. Tapi setelah aku beranikan diri dan mendapat pujian dari teman ku tentang bahasa inggris ku, akhir nya sekarang aku pelan-pelan bisa lancar berbahasa inngris secara interactive tidak lagi hanya pasif.
Untuk bisa melakukan sesuatu hal memang harus menghapus kan rasa takut untuk memulai nya. kalau kita terus bersembunyi di balik rasa takut itu, kita tidak akan menjadi pribadi yang lebih baik. Takut salah, dan takut tidak mendapat respon baik merupakan hal yang harus di hilang kan dari diri kita. Dan percaya hal baru itu selalu menyenangkan

Selamat Mencoba Hal Baru Dalam Hidup Kalian

Tidak ada komentar:

Posting Komentar